eeko amanah travel

Pages



Eeko Amanah Travel adalah Tour Operator Spesialis untuk semua destinasi wisata di Kota Banyuwangi. Kami menyusun serangkaian paket wisata dengan sangat detail dan mempertimbangkan banyak hal hanya untuk memastikan bahwa anda akan mendapatkan pengalaman liburan yang menyenangkan sambil menikmati keindahaan, kesejukan, dan keramaahan setiap sudut Kota Banyuwangi.





Tentang Kami



Ekoo Amanah Travel adalah Tour Operator spesialis untuk semua destinasi wisata di Kota Banyuwangi. Kami menyusun serangkaian paket wisata dengan sangat detail dan mempertimbangkan banyak hal, hanya untuk memastikan bahwa Anda akan  mendapatkan pengalaman liburan yang menyenangkan sambil menikmati keindahan, kesejukan dan keramahan setiap sudut kota Banyuwangi

Layanan Kami


Kami memberikan layanan berbasis transportasi untuk wilayah Banyuwangi. Adapun layanan yang kami sediakan antara lain :
  1. Transportasi
    Kami memberikan layanan transportasi terbaik dengan didukung oleh armada-armada terbaru dengan beberapa pilihan yang bisa disesuaikan dengan budget anda. Harga sewa transportasi sudah termasuk :
    • Sopir ( Wajib menggunakan sopir dari kami yang siap mengantarkan anda menuju objek wisata di Banyuwangi)
    • Tour guide (Jika dibutuhkan kami juga akan merekomendasikan tempat wisata yang bagus untuk dikunjungi serta memandu anda agar mengetahui asal-usul tempat wisata tersebut)
    Harga sewa transportasi tidak termasuk :
    • Tiket masuk ke tempat wisata
    • Bahan bakar (bensin/solar)
    • Tips sopir/ tour guide
    • Makan/minum/snack
    • Dan pengeluaran pribadi lainnya
  2. Antar Jemput Bandara/Stasiun Banyuwangi
    Bagi Anda yang membutuhkan transport untuk antar jemput dari Bandara Blimbingsari ataupun stasiun Banyuwangi silahkan langsung hubungi kami. Kami menawarkan Jasa Antar Jemput di Banyuwangi dengan harga murah dan bersaing.
  3. Paket TourJika anda tidak mau repot untuk menentukan tujuan wisata, serta memiliki waktu yang singkat. Kami menyediakan pilihan paket tour wisata di Banyuwangi. Tim kami selalu siap untuk memberikan pelayanan yang terbaik agar perjalanan wisata anda aman dan nyaman.
Untuk informasi lebih detail silahkan hubungi kami melalui telp, SMS, ataupun email.

Paket Wisata 2 hari 1 malam



Paket wisata 2hari 1 malam di banyuwangi

D1
√penjemputan stasiun kali stail
√ ishoma(sholat subuh) dan sarapan di local resto
√ menuju ke taman nasional alas purwo (savana sadengan,G-Land/plengkung,sun seat di pancur beach)
√makan siang (lunchbox)
√ cek in villa djabon
√progam free

D2
√breakfast di hotel
√ explore taman nasional baluran (savana bekol,menara pandang,bama beach,hutan manggrove)
√makan siang box(lunchbox)
√ menuju ke BUNDER (Bangsring under wather)
Rumah apung(penangkaran hiu putih)snorkling
√ wisata belanja OSENG DELLES jajanan khas banyuwangi,kaos oseng,dll
√ makan malam (dinner) di resto oseng delles(tradisional food pecel petek)
√ dropping stasiun ter dekat

Progam bebas /sayonara
Dgn rute diatas dan jumlah tamu 18 pax kami berikan harga special yakni 521.000 rb per pax/orang dgn fasilitas
√ villa de djabon
√ makan 6 x
√ air mineral tiap trip
√ 1 elf long pariwisata
√ tiket semua destinasi
√ jeep menuju ke plengkung
Villa djabon  4 kamar pake ac ruang tamu,ruang santai luas kamar mandi 3,dapur,tempat sholat




Bangsring Under Water (Bunder) / Rumah Apung

Bangsring Underwater. Pantai yang terletak di dusun krajan, desa bangsring, kecamatan wongsorejo ini memiliki keindahan bawah laut yang indah. Pantai ini sangat cocok bagi anda pecinta olahraga snorkeling . Pengunjung bisa menikmati keindahan biota dan tanaman laut yang lumayan bagus.
Selain terumbu karangnya yang indah, disini juga ada ikan hias yang menghiasi perairan di Bangsring Underwater. Mereka berenang menari nari diatas coral yang ada disini. Coral disini tebagi menjadi dua, yaitu soft coral dan hard coral yang masih terjaga dengan baik. Dan menjadi tanaman yang indah bagi 500 jenis ikan hias perairan ini. Namun dari 15 spesies yang tersebar dalam perairan ini, yang paling banyak diminati adalah jenis angel. Dan yang paling banyak diburu adalah ikan jenis betok. Stoknya yang melimpah membuat jenis ikan betook dibutuhkan dalam jumlah yang banyak. Pantai Brangsing layak untuk dijadikan destinasi wisata Banyuwangi selain tempat-tempat lainnya.

Watu Dodol

Pantai Watu Dodol merupakan salah satu destinasi wisata menarik yang ada di Banyuwangi, letaknya yang sangat stategis di jalur poros Pantura menjadikan pantai ini ramai dikunjungi. Batu besar dengan diameter 15 meter dan tinggi sekitar 10m yang tepat di tengah jalan yang ditandainya tempat ini berjuluk Watudodol, Watu dalam bahasa jawa yang berarti batu dan dodol adalah jenang, jenang dodol merupakan jajanan khas yang terbuat dari ketan yang rasanya manis berbentuk persegi panjang.
Pantai watu dodol memiliki banyak tempat menarik sepanjang pantai terdapat pedestrian untuk bersantai para pengunjung sambil menikmati keindahan pantai berlatar belakang pulau bali. Selain itu terdapat patung gandrung besar yang menjadi ikon Banyuwangi. Tempat ini menjadi salah satu lokasi wisatawan ketika berwisata ke Banyuwangi.

Pantai Wedi Ireng

Pantai wedi ireng merupakan replika kecil dari Raja Ampat di Papua karena sejauh mata memandang akan terlihat tebing tebing yang memutari pulau, Disana juga terdapat pulau pulau kecil. Pantai ini masih tergolong asri, itu terlihat dari medan yang dilalui. Jika anda melalui jalur darat anda akan melewati medan yang sangat berat dan susah karena anda harus melewati hutan dengan jalan yang berlumpur. Anda juga harus mendaki sampai ke ujung bukit lalu menuruninya. Namun percayalah, perjalanan anda tidak akan sia sia jika sudah sampai ke di pantai. Air lautnya yang masih jernih dan berwarna biru serta bibir pantai yang dikelilingi pepohonan hijau memberikan suasana teduh. Sangat pantas kalau pantai ini menjadi wisata banyuwangi yang selalu ramai dikunjungi wisatawan walau jalurnya sangat sulit dijangkau.
dalam bahasa jawa arti dari pantai wedi ireng adalah pantai pasir hitam namun kenyatanyaannya pasir disini paling dominan adalah pasir putih. Deretan karang di tepi Pantai semakin menambah pesonanya. Di salah satu sisi Pantainya terdapat sebuah batu berukuran sangat besar yang menjadi landmark Pantai Wedi Ireng yang menjadi salah satu pantai destinasi wisata di Banyuwangi.